Tuesday, May 17, 2011

Koleksi Gelar Xavi Hernandez Setara Dengan Ramallets dan Pep Guardiola

Koleksi Gelar Xavi Hernandez Setara Dengan Ramallets dan Pep Guardiola. Keberhasilan Barcelona meraih gelar juara La Liga musim ini membuat Xavi Hernandez kini sudah mengoleksi enam trofi. Angka tersebut sama dengan yang dimiliki Josep Guardiola saat masih bermain.

Barcelona memastikan gelar juara La Liga musim 2010/2011 usai menahan imbang Levante 1-1 dalam laga yang berlangsung dinihari tadi. Ini merupakan gelar ke-21 yang dibukukan Azulgrana di sepanjang sejarah 111 tahun usia klub.

Untuk Xavi Hernandez, gelar ini makin terasa spesial. Ini adalah trofi keenam yang dia persembahkan untuk The Catalans di ajang kompetisi liga domestik.

Xavi yang bergabung dengan tim senior Barcelona pada 1998, merasakan lima gelar La Liga lainnya pada musim 1998/1999, 2004/2005, 2005/2006, 2008/2009 dan 2009/2010.

Ramallets yang menjadi legenda kiper Barcelona sukses menyabet enam gelar La Liga bersama klub asal Katalunya tersebut pada kurun waktu 1946 hingga 1961. Sedangkan Guardiola melakukannya pada 1990 hingga 2001.

"Kini dia (Xavi) telah enam kali meraih juara liga. Angka itu sama dengan yang dimiliki Antoni Ramallets, yang dianggap sebagai salah satu kiper terbaik bagi Barca dan juga sejarah persepakbolaan Spanyol. Ramallets mengenakan seragam bernomor satu untuk periode yang lama antara tahun 1946 hingga 1961," demikian tulis Barca di situs resminya.

Peran Xavi sebagai jenderal lapangan tengah Barcelona begitu vital. Umpan-umpan akurat pria 31 tahun itu menjadi awal dari hadirnya gol-gol Azulgrana.

Musim ini juga boleh dikatakan sebagai musim milik Xavi. Saat menjamu Levante di jornada ke-17 (2/1/2011), anggota timnas Spanyol itu berhasil menyamai rekor penampilan terbanyak di Barca yang sebelumnya dicatat Migueli, yakni 549 kali penampilan.

Xavi masih punya kesempatan untuk melebihi catatan Guardiola dan mengabadikan namanya di buku sejarah Barcelona. Ia masih memiliki kontrak yang berakhir pada tahun 2014, dengan opsi perpanjangan hingga dua musim.

"Memenangi gelar juara selalu memberikan perasaan yang nyaman dan fans sangat pantas mendapatkan ini. Saya membayangkan kami akan kembali merayakan trofi ini bersama mereka di jalanan kota Barcelona," ujar Xavi di AFP.

Sedangkan legenda-legenda Barcelona yang sudah meraih lima gelar adalah Seguer (1943-1957), Cesar (1942-1955), Gonzalvo III (1942-1954), Velasco (1942-1954), Miguel Angel Nadal (1991-1999), Albert Ferrer (1990-1998), Hristo Stoichkov (1990-1995, 1996-1998), Guillermo Amor (1988-1998) dan Carles Busquets (1988-1998). 




No comments:

Post a Comment